Hal Yang Dapat Meningkatkan Kecerdasan,Termasuk Rubik ?


           Setiap orang perlu punya hobi untuk menciptakan keseimbangan antara rutinitas yang jadi kewajiban dalam kehidupan sehari-hari dan ketenangan batin.

             Melakukan kegiatan yang berkaitan dengan hobi berarti melakukan suatu aktivitas yang disenangi, dan hal ini bisa membawa banyak dampak positif bagi kesehatan mental.

             Tetapi tak hanya itu saja. Kadang hobi juga bisa membuat seseorang jadi lebih cerdas. Mau tahu apa saja hobi yang bisa menjadikan Anda lebih pintar? Berikut ini 6 di antaranya yang kami rangkum dari Life Span.

1. Membaca

           Dengan membaca, otak jadi terpacu untuk lebih berkonsentrasi, mencerna rangkaian huruf, kata, alur, dan latar cerita. Dengan begitu saraf-saraf otak jadi aktif. Ini bisa mempertajam kemampuan berpikir, atau dengan kata lain membuat Anda jadi lebih cerdas.

2. Bermain musik

          Menurut Effective Music Teaching, berlatih memainkan alat musik dapat meningkatkan kapasitas memori, melatih koordinasi, dan meningkatkan kemampuan membaca. Selain itu berlatih musik juga bisa membuat kemampuan matematika meningkat. Bermain musik membutuhkan kemampuan untuk menghitung ketukan nada dan irama, karena itulah sebuah penelitian yang dilakukan oleh Friedman menemukan bukti bahwa anak-anak yang rutin berlatih musik mendapatkan nilai yang lebih tinggi dalam pelajaran matematika daripada mereka yang tidak bermain musik.

3. Menjadi kolektor

         Mengoleksi suatu barang, entah itu benda bersejarah, perangko, pernak-pernik, atau bahkan serangga ternyata juga bisa menjadikan Anda pintar. Bagaimana bisa? Kolektor mengumpulkan barang-barang yang disukainya dengan dedikasi tinggi. Dalam proses pengumpulannya ini ia akan menemui berbagai fakta menarik mengenai barang yang sedang ia cari, misalnya informasi sejarah tentang negara asal benda koleksi tersebut, detail anatomi hewan, atau informasi lainnya yang membuat pengetahuan si kolektor jadi semakin luas. Jadi, selama hobi Anda sebagai kolektor masih bersifat positif, teruskan saja.

4. Bermain teka-teki

        Entah itu teka-teki silang, jigsaw, sudoku, ataupun rubik, yang jelas mainan berbentuk teka-teki seperti ini menawarkan tantangan untuk dipecahkan yang bisa melatih otak Anda untuk menjadi semakin aktif. Jika otak sudah terlatih, Anda pun jadi semakin pintar.

5. Bermain video game

          Siapa sangka kalau bermain video games ternyata juga bisa membuat seseorang jadi lebih pintar. Bermain game bisa menjadi sarana untuk melatih koordinasi antara tangan dan mata. Selain itu game-game yang bertema strategi dan time management juga bisa merangsang kemampuan berpikir dan mengambil keputusan. Tetapi hobi yang satu ini memang harus dibatasi waktunya. Tentunya tidak sehat kalau Anda bermain game sepanjang hari sampai melupakan pekerjaan dan orang-orang di sekitar Anda.

6. Mempelajari bahasa asing

          Pernahkah Anda merasa terkesan setelah menonton drama Jepang atau Korea dan kemudian muncul keinginan untuk mempelajari bahasa dan budaya mereka? Coba saja wujudkan keinginan Anda itu. Karena belajar bahasa asing ternyata juga bisa melatih otak Anda untuk menjadi lebih aktif. Semakin banyak bahasa asing yang Anda kuasai, Anda jadi bisa dengan mudah beralih dari satu bahasa ke bahasa yang lain. Ini akan meningkatkan kemampuan Anda dalam mengerjakan beberapa hal sekaligus.

Nah, itulah enam hobi yang ternyata bisa membuat Anda jadi lebih pintar. Tak ada salahnya kalau Anda mulai menekuni salah satu di antaranya mulai sekarang.

No comments

Most Review

Top Record Menyelesaikan Rubik Tercepat Di Dunia 2018

Powered by Blogger.